REVISI TERBARU JADWAL PLS
Diposting pada: 2020-07-14, oleh : Admin, Kategori: Informasi Sekolah

PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (REVISI TERBARU)
SMK NEGERI 6 PALEMBANG
TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Berdasarkan evaluasi kegiatan PLS Daring selama 2 hari senin dan selasa, kami menganggap hasil yang ingin dicapai tidak berjalan sesuai harapan,
dengan ini kami menyampaikan bahwa :
- Pelaksanaan PLS (pengenalan kompetensi keahlian) daring yang direncanakan akan dilaksanakan pada hari kamis ditiadakan diubah menjadi PLS tatap muka di sekolah.
- Peserta didik mengikuti PLS berdasarkan kelas masing-masing sesuai dengan jurusan ( Silahkan download daftar kelas jurusan : PERHOTELAN TATA BOGA TATA BUSANA TATA KECANTIKAN ).
3. Peserta didik baru tetap mengikuti PLS (Pengenalan Kompetensi Keahlian) sesuai dengan jadwal yang ditentukan. ( Download Jadwal disini ).
4. Tata tertib pelaksanaan pengenalan lingkungan sekolah (PLS) di SMK Negeri 6 Palembang.
a. Peserta didik wajib mengikuti PLS.
b. Peserta didik menggunakan pakaian seragam SMP Putih Biru.
c. Bagi peserta didik laki-laki panjang rambut 1 2 1 dan rapi.
5 Pembukaan akan dimulai pada hari kamis /jumat 07.00 wib
6. Peserta didik diwajibkan mengikuti PLS sampai dengan selesai pada 12.30 WIB.
7. Kegiatan MPLS dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, yaitu:
a. Peserta didik harap menggunakan masker/ face shield.
b. Membawa makanan/minuman sendiri.
c. Membawa handsanitizer sendiri.
d. Mencuci tangan pada tempat-tempat yang sudah disediakan.
8. Peserta hadir 15 menit sebelum kegiatan dimulai.
Demikianlah informasi ini kami sampaikan, mohon maaf atas ketidaknyaman karena perubahan-perubahan informasi. Terima kasih atas perhatian anda.
Palembang, 14 juli 2020
Panita PLS SMK Negeri 6
Print
PDF
Berita Lainnya
Silahkan Tinggalkan Komentar
Ada 0 komentar untuk berita ini